ACEH BARAT – Demi terwujudnya Swasembada Pangan di wilayah sekaligus menekan angka inflasi, Babinsa Koramil 04/Mrb Kodim 0105/Abar Sertu Bahari Saragih bantu petani Palawija dalam hal memanen buah Mentimun di Desa Ranjo Panjang Timur Kecamatan Meureubo, Rabu (2/7/2025)
Bagi Babinsa, aksi yang dilakukannya merupakan salah satu upaya khusus untuk selalu memberikan pendampingan kepada para Petani. Dan pemandangan ini bukanlah suatu hal yang asing lagi, sebab, membantu Petani sudah menjadi komitmen para Babinsa, baik mulai dari proses pengolahan lahan, penanaman, perawatan hingga pemanenan bahkan terkadang hingga sampai tahap pemasaran.
“Ajang ini merupakan wujud nyata ketulusan dan keikhlasan kami untuk menguatkan sektor Ketahanan Pangan yang tangguh. Sehingga, muaranya tidak hanya semata – mata meningkatkan kesejahteraan masyarakat belaka melainkan juga bisa menekan angka inflasi di wilayah”, ujar Babinsa
Di lokasi berbeda, Dandim 0105/Abar Letkol Inf Hendra Mirza, S.E., M.Si., melalui Danramil 04/Mrb Kapten Inf Andika Trio Utama, S.H., menambahkan bahwa pendampingan ataupun sumbangsih tenaga yang dikucurkan oleh Babinsa merupakan wujud nyata kepedulian TNI AD terhadap kesulitan masyarakat.
“Babinsa harus selalu ada untuk masyarakat dan bisa menjadi bagian dari solusi. Sebagai Apkowil sudah sepatutnya terus berkontribusi dalam meningkatkan taraf hidup masyarakat. Tetaplah istiqomah melakukan yang terbaik, tulus dan ikhlas serta selalu Manunggal dengan rakyat dalam situasi maupun kondisi apapun”, pungkas Danramil