banner 120x600
KODIM  

Musrenbangdes Desa Suka Makmur Fokus Infrastruktur dan Pemberdayaan Masyarakat

KUTAI TIMUR – Pemerintah Desa Suka Makmur, Kecamatan Long Mesangat, Kabupaten Kutai Timur, melaksanakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes) dalam rangka penyepakatan Rencana Kerja Pemerintah (RKP) Desa Tahun Anggaran 2026. Kegiatan ini berlangsung pada Senin (29/12/2025) sebagai tahapan strategis dalam proses perencanaan pembangunan desa yang partisipatif dan transparan.

Musrenbangdes dihadiri oleh Camat Long Mesangat yang diwakili Marsam, Kepala Desa Suka Makmur Zamal Yusuf, Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Sukimin, Babinsa Koramil 0909-04/Muara Ancalong Serda Trimey, Bhabinkamtibmas, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, serta perwakilan masyarakat Desa Suka Makmur. Seluruh peserta secara aktif menyampaikan aspirasi dan usulan program yang menjadi prioritas pembangunan desa untuk tahun 2026.

Dalam musyawarah tersebut, dibahas berbagai rencana kegiatan pembangunan yang mencakup bidang pemerintahan desa, pembangunan infrastruktur, pembinaan kemasyarakatan, serta pemberdayaan masyarakat. Setiap usulan dibahas secara terbuka dan disepakati bersama untuk selanjutnya dituangkan dalam dokumen RKP Desa Tahun Anggaran 2026.

Babinsa Koramil 0909-04/Muara Ancalong Serda Trimey yang hadir dalam kegiatan tersebut menyampaikan dukungan penuh terhadap pelaksanaan Musrenbangdes sebagai sarana penyerapan aspirasi masyarakat sekaligus memperkuat sinergi antara pemerintah desa dan seluruh elemen masyarakat. Ia juga menekankan pentingnya perencanaan yang tepat sasaran agar hasil pembangunan benar-benar dirasakan manfaatnya oleh warga.

Melalui Musrenbangdes ini, diharapkan penyusunan RKP Desa Suka Makmur Tahun Anggaran 2026 dapat berjalan optimal, terarah, dan sesuai kebutuhan masyarakat, sehingga mampu mendorong percepatan pembangunan desa serta meningkatkan kesejahteraan warga di Kecamatan Long Mesangat, Kabupaten Kutai Timur.(0909).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *