KUTAI TIMUR – Dalam rangka menjaga kesiapsiagaan serta sinergitas untuk menciptakan situasi aman dan kondusif menjelang perayaan Natal 2025, jajaran TNI Kodim 0909/Kutai Timur, Lanal Sangatta, Polres Kutai Timur, serta Pemkab Kutai Timur menggelar apel patroli gabungan, Rabu (24/12/2025).
Dandim 0909/Kutai Timur, Letkol ARH Ragil Setyo Yulianto, menegaskan, kegiatan ini merupakan bentuk kesiapsiagaan TNI yang senantiasa siap digerakkan bersama Polri untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Kutai Timur. “Patroli gabungan ini difokuskan pada tempat ibadah, pusat keramaian, fasilitas pemerintahan, lokasi strategis, serta fasilitas umum guna memastikan warga dapat menyambut Natal dengan aman dan nyaman,” ujarnya.
Lebih lanjut, Letkol Ragil menekankan pentingnya sinergi lintas sektor dalam menciptakan kondusifitas wilayah. “Patroli ini selain menjaga kesiapsiagaan, juga menjadi sarana memperkuat silaturahmi dan kekompakan antara jajaran TNI, Polri, dan Pemkab. Kondusifitas Kutai Timur adalah tanggung jawab bersama, tidak hanya aparat, tetapi juga warga masyarakat,” tambahnya.
Apel patroli gabungan ini diikuti oleh Wabup Kutai Timur H. Mahyunadi, Dandim 0909/Kutai Timur Letkol ARH Ragil Setyo Yulianto, Danlanal Sangatta Letkol Laut Fajar Yuswantoro, Kapolres Kutai Timur AKBP Fauzan Ariyanto, Kasatpol PP Fata Hidayat, serta personel gabungan dari Kodim 0909/Kutai Timur, Lanal Sangatta, Polres Kutai Timur, Satpol PP, Dishub, dan Dinas Pemadam Kebakaran Kutai Timur.
Dengan kegiatan ini, diharapkan seluruh rangkaian perayaan Natal 2025 di Kabupaten Kutai Timur dapat berlangsung aman, tertib, dan lancar, sekaligus memperkuat sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat.(0909).






