HULU SUNGAI SELATAN – Turun langsung kelokasi Letkol Inf Ading Priyotantoko Dandim 1003/Hulu Sungai Selatan (HSS) tinjau pelaksanaan pembangunan infrastruktur fisik gerai dan gudang Koprasi Desa Merah Putih di salah satu desa Sirih Hulu Kecamatan Simpur Kabupaten HSS, untuk memastikan pelaksanaanya tepat sasaran dan tepat waktu yang telah ditentukan. Rabu (7/1/26)
Koprasi Desa Merah Putuh merupakan salah satu program strategis pemerintah di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo untuk memperkuat ekonomi desa-kelurahan dengan membangun infrastruktur fisik (gerai, gudang) dan memberdayakan UMKM, didanai APBN (Dana Desa/DAU/DBH) melalui BUMN seperti PT Agrinas, dan ditargetkan beroperasi penuh pertengahan 2026. Prosesnya melibatkan pendirian resmi, legalitas, digitalisasi, serta pembangunan fisik yang pelaksanaannya diawasi dan diharapkan selesai bertahap di berbagai daerah.
Saat ditemui dilokasi Dandim 1003/HSS menjelaskan bahwa TNI Kodim 1003/HSS telah berkomitmen untuk terus mendukung dan menyukseskan salah satu program prioritas Presiden Republik Indinesia salah satunya Pembangunan Koprasi Desa Kelurahan Merah Putih
Program Koprasi Desa Kelurahan Merah Putih sendiri mempunyai tujuan memperkuat ekonomi desa melalui pembentukan koperasi yang beranggotakan masyarakat setempat, selain itu meningkatkan kesejahteraan, kemandirian ekonomi, dan kesejahteraan warga desa dengan memanfaatkan potensi lokal melalui prinsip gotong royong dan kekeluargaan, didukung modal awal dari pemerintah dan lembaga keuangan, serta dikembangkan menjadi unit usaha seperti penyedia kebutuhan pokok, layanan kesehatan, dan simpan pinjam untuk mengatasi tengkulak dan meningkatkan akses layanan dasar, seperti diatur dalam Instruksi Presiden Nomor 9 Tahun 2025
“Koperasi Desa Kelurahan Merah Putih harus hadir sebagai solusi, menciptakan kemandirian ekonomi, membuka lapangan kerja, dan memastikan manfaatnya dirasakan langsung oleh warga,” tutur Dandim 1003/HSS
Keterlibatan TNI dalam hal ini melalui Kodim 1003/HSS dalam program Koperasi Desa Kelurahan Merah Putih merupakan wujud nyata kontribusi dalam memperkuat kemandirian ekonomi rakyat. Melalui semangat gotong royong, TNI ingin hadir membantu masyarakat menjadi lebih sejahtera, imbuh beliau
@pendim1003






