banner 120x600

Berita Duka: Dandim 0105/Abar Turut Mengantar Kepergian Orang Tua Anggota

Aceh Barat – Sebagai wujud kepedulian dan empati serta turut merasakan duka yang mendalam atas musibah yang dialami salah satu anggotanya, Dandim 0105/Abar Letkol Inf Hendra Mirza, S.E., M.Si., didampingi Danramil 04/Mrb Kapten Inf Andika Trio Utama, S.H., melaksanakan takziah atau melayat ke Rumah Koptu Dedi Irawan yang tengah dirudung pilu dan nestapa akibat ditinggal pergi oleh Ibunda tercintanya Almarhumah Razimah (63) yang dimakamkan di Jalan Meureubo – Tumpok Ladang Desa Mesjid Tuha, Kecamatan Meureubo, Sabtu (3/5/2025)

Apa yang dilakukan oleh Dandim merupakan sikap perhatian dan kepedulian seorang Pimpinan terhadap anggotanya. Momen ini sekaligus sebagai wujud dukungan moril, baik dalam pelaksanaan tugas maupun dalam hubungan Keluarga Besar Kodim 0105/Abar.

“Atas nama pribadi dan Keluarga Besar Kodim 0105/Abar menyatakan ungkapan turut berduka cita yang mendalam. Semoga Almarhumah diberikan tempat yang layak disisi Allah SWT dan diampuni segala dosa – dosanya serta Husnul Khotimah”, munajat Dandim

Orang nomor Wahid di Jajaran Kodim 0105/Abar tersebut tak luput memberikan wejangan dan secercah nasehat – nasehat agar keluarga Koptu Dedi Irawan kuat mental dan siap psikologinya dalam menghadapi ujian berat ini.

“Tentunya sebagai orang muslim harus meyakini bahwa ini merupakan rahasia Allah SWT. Sebab, musibah bisa menimpa siapa saja dan semua milik Allah dan sudah barang tentu akan kembali kepada Allah pula. Tak terlepas dari semua itu, Kami memberikan motivasi agar keluarga yang ditinggalkan tetap tabah dan ikhlas dalam menerima cobaan hidup ini. Karena ini sudah menjadi takdir dan kehendak Allah, jadi jangan terlalu larut dalam kesedihan”, pesan Dandim

Dalam kesempatan tersebut, Dandim juga turut ikut mensholatkan jenazah sekaligus mengantarkan ketempat peristirahatan terakhir. Kendati ditengah malam gelap gulita, Dandim mengikuti proses pemakaman sampai selesai.

Sementara itu, Koptu Dedi Irawan merupakan salah satu Babinsa yang berdinas di Koramil 04/Meureubo mengucapkan terima kasih atas keringanan langkah Dandim.

“Atas perhatian Komandan dan rekan – rekan tentunya ini sangat berharga dan bisa menjadi obat kesedihan bagi Kami. Kami atas nama keluarga mengucapkan ribuan terima kasih, wejangan dan nasehat – nasehat Komandan tadi lambat laut bisa meredakan kepedihan yang Kami alami. Kami akan berusaha lebih tegar, tabah dan tawakal serta mengikhlaskan kepergian ibunda tercinta Kami”, ucap Koptu Dedi Irawan dengan mata berkaca – kaca.(0105).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *