Ketapang – Babinsa Koramil 1203-05/Sungai Laur, Serka Hamdan, menghadiri kegiatan penyerahan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) kepada masyarakat penerima manfaat di Desa Bengaras, Kecamatan Sungai Laur, Kabupaten Ketapang, Senin (22/12/2025).
Penyerahan BLT DD tersebut diberikan kepada 21 Kepala Keluarga (KK) yang telah ditetapkan sebagai penerima manfaat sesuai dengan hasil musyawarah dan ketentuan yang berlaku. Kegiatan ini berlangsung tertib dan lancar dengan tetap mengedepankan prinsip transparansi dan akuntabilitas.
Kehadiran Babinsa dalam kegiatan tersebut merupakan bentuk pendampingan serta pengawasan agar penyaluran bantuan tepat sasaran dan berjalan aman. Selain itu, Babinsa juga berperan aktif dalam menjaga kondusivitas wilayah serta mempererat sinergi antara TNI, pemerintah desa, dan masyarakat.
Serka Hamdan berharap bantuan BLT DD yang disalurkan dapat meringankan beban ekonomi masyarakat serta dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya untuk kebutuhan pokok keluarga.(1203).






