ACEH BARAT – Babinsa Koramil 08/Arongan Lambalek Kodim 0105/Aceh Barat, Koptu Adi Diarto, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) guna mempererat silaturahmi dengan masyarakat Desa Cot Buloh, Kecamatan Arongan Lambalek, Kabupaten Aceh Barat, Rabu (07/01/2025).
Kegiatan komsos ini bertujuan untuk menjalin hubungan yang harmonis antara TNI dan masyarakat, sekaligus sebagai sarana untuk mengetahui kondisi serta perkembangan situasi di wilayah binaan. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa berinteraksi langsung dengan warga dan mengajak masyarakat untuk terus menjaga keamanan, ketertiban, serta memperkuat kebersamaan di lingkungan desa.
Koptu Adi Diarto menyampaikan bahwa kegiatan komsos merupakan bagian dari tugas Babinsa sebagai ujung tombak satuan teritorial dalam membangun kemanunggalan TNI dengan rakyat. Melalui kegiatan ini, diharapkan tercipta komunikasi yang baik serta sinergi yang kuat antara aparat teritorial dan masyarakat.
Masyarakat Desa Cot Buloh menyambut positif kegiatan tersebut dan berharap silaturahmi serta komunikasi yang baik dengan Babinsa dapat terus terjalin secara berkelanjutan.






