banner 120x600
KODIM  

Babinsa Koramil 03/Setia Bakti Bantu Pembangunan Kamar Mandi SDN 3 Setia Bakti

ACEH JAYA – Babinsa Koramil 03/Setia Bakti Kodim 0124/Aceh Jaya, Serda Hendra Yani, melaksanakan kegiatan karya bakti dengan membantu para tukang mengangkut tanah untuk penimbunan pondasi pembangunan kamar mandi sekolah SDN 3 Setia Bakti. Kegiatan tersebut berlangsung di Desa Lhok Buya, Kecamatan Setia Bakti, Kabupaten Aceh Jaya, Kamis (18/12/2025).

Keterlibatan Babinsa dalam pembangunan sarana sekolah ini menjadi wujud nyata kepedulian TNI terhadap dunia pendidikan, khususnya dalam mendukung fasilitas penunjang kenyamanan dan kebersihan lingkungan belajar siswa. Serda Hendra Yani bersama masyarakat bahu-membahu mengangkut tanah guna mempercepat proses pengerjaan pondasi kamar mandi sekolah.

Serda Hendra Yani menyampaikan bahwa Babinsa sebagai aparat teritorial selalu hadir di tengah masyarakat untuk membantu berbagai kegiatan yang bersifat sosial dan pembangunan. Kehadiran Babinsa diharapkan dapat meringankan beban warga sekaligus mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat di wilayah binaan.

Pihak sekolah dan warga setempat menyambut baik kegiatan karya bakti tersebut. Mereka berharap pembangunan kamar mandi sekolah dapat segera selesai sehingga dapat dimanfaatkan oleh para siswa dan guru, serta menciptakan lingkungan sekolah yang lebih bersih, sehat, dan nyaman di SDN 3 Setia Bakti.(0114).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *