banner 120x600
KODIM  

Babinsa dan Bhabinkamtibmas Dampingi Penanaman Jagung Perdana Program Ketahanan Pangan di Krueng Beukah

ACEH JAYA – Babinsa Posramil Pasie Raya Kodim 0114/Aceh Jaya, Sertu Syamsul, bersama Bhabinkamtibmas Bripka Mirza, mendampingi Kepala Bidang DPMPKB Kabupaten Aceh Jaya, Yusran, serta aparatur gampong dalam kegiatan penanaman jagung perdana di Desa Krueng Beukah, Kecamatan Pasie Raya, Kabupaten Aceh Jaya, Rabu (31/12/2025).

Kegiatan penanaman jagung ini merupakan bagian dari Program Ketahanan Pangan Badan Usaha Milik Gampong (BUMG) Krueng Beukah yang bertujuan untuk meningkatkan kemandirian pangan sekaligus mendukung perekonomian masyarakat desa. Penanaman perdana tersebut menandai dimulainya pengelolaan lahan pertanian secara terpadu oleh gampong dengan pendampingan lintas sektor.

Babinsa Sertu Syamsul menyampaikan bahwa keterlibatan TNI dalam kegiatan pertanian merupakan bentuk dukungan terhadap program ketahanan pangan nasional. Melalui pendampingan ini, Babinsa berharap masyarakat semakin termotivasi untuk mengoptimalkan potensi lahan pertanian yang ada di desa.

Selain itu, sinergi antara Babinsa, Bhabinkamtibmas, pemerintah daerah, dan aparatur gampong dinilai sangat penting dalam menyukseskan program-program pemberdayaan masyarakat. Kerja sama yang solid diharapkan mampu menciptakan suasana yang aman, kondusif, serta mendukung kelancaran kegiatan pembangunan desa.

Kepala Bidang DPMPKB Kabupaten Aceh Jaya menyampaikan apresiasi atas dukungan aparat kewilayahan dalam pelaksanaan program ketahanan pangan di Desa Krueng Beukah. Ia berharap program ini dapat berjalan berkelanjutan dan memberikan manfaat nyata bagi kesejahteraan masyarakat setempat.

Melalui kegiatan ini, Desa Krueng Beukah diharapkan mampu menjadi salah satu gampong yang berkontribusi aktif dalam mendukung ketahanan pangan daerah, sekaligus memperkuat kemanunggalan antara aparat dan masyarakat.(0114).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *