ACEH BARAT — Babinsa Koramil 01/Sungaimas Kodim 0105/Aceh Barat, Sertu Juliansyah, melanjutkan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dengan warga di Desa Kajeng, Kecamatan Sungaimas, Kabupaten Aceh Barat, Sabtu (03/01/2025).
Komsos tersebut dilakukan sebagai bagian dari upaya Babinsa untuk mempererat hubungan dan kerja sama dengan masyarakat, sekaligus menyerap berbagai informasi serta aspirasi di wilayah binaan. Dalam kesempatan itu, Sertu Juliansyah berdialog langsung dengan warga, membahas situasi perubahan cuaca pada musim hujan saat ini, serta menghimbau masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan, baik di rumah maupun di lingkungan desa.
“Keberadaan Babinsa di tengah masyarakat bukan hanya saat ada kegiatan fisik, tetapi juga untuk terus menjalin kedekatan dan silaturahmi. Dengan berkomunikasi secara langsung, kita bisa mengetahui kondisi warga sekaligus memperkuat kebersamaan,” ujarnya.
Warga Desa Kajeng menyambut baik kehadiran Babinsa yang selalu aktif mendampingi dan membantu masyarakat dalam berbagai kegiatan. Mereka berharap kemitraan TNI dan masyarakat dapat terus terjaga demi terciptanya lingkungan yang aman dan harmonis.






